TANYA JAWAB

Silakan kontak kami jika memiliki pertanyaan dan saran yang ingin disampaikan

Produk apa saja yang ada di PT Madusari Nusaperdana?

  • Produk daging olahan siap masak yang praktis baik yang harus disimpan di lemari pendingan atau yang cukup disimpan di suhu ruang(sosis, bakso, daging burger, daging sapi asap)
  • Produk daging olahan camilan yang praktis (sosis siap santap yang bisa dikonsumsi kapan saja dan dibawa kemana saja).
  • Produk masakan siap makan bernutrisi yang dikemas secara higienis dan praktis siap disajikan.

Apa keunggulan PT Madusari Nusaperdana dibanding perusahaan penyedia daging olahan lainnya?

  • Memiliki pengalaman di bidang pengolahan daging sejak tahun 1995
  • Memiliki pabrik pengolahan daging sendiri, dengan teknologi modern
  • Menerapkan pengawasan kualitas (QC) yang ketat dan proses produksi dalam suhu terkontrol
  • Memiliki tim pengembangan produk oleh R&D dan tim produksi yang handal
  • Menerapkan system management keamanan pangan ISO 22000:2005 dan prinsip HACCP
  • Dibuat dengan daging import pilihan 100% halal dari Australia
  • Diolah dengan bumbu-bumbu pilihan
  • Memiliki ijin impor secara langsung
  • Memiliki ijin edar BPOM dan bersertifikat Halal

Di mana produk PT Madusari Nusaperdana dapat diperoleh?

  • Produk consumer packaged goods PT. Madusari Nusaperdana bisa diperoleh dengan mudah di beragam toko tradisional maupun modern serta di toko online

Bagaimana cara menjadi reseller PT Madusari Nusaperdana.

  • Area coverage pengiriman = pulau Jawa
  • Leadtime waktu pengiriman sejak order kami terima = 2 x 24 jam
  • Jumlah order minimum = 5 karton (@1 karton per item produk), setara dengan nomimal Rp 2.000.000,-
  • Sistem Pembayaran / Term of Payment = Cash on Delivery
  • Khusus untuk reseller frozen food, memiliki infrastuktur (freezer/cold chain) sendiri
  • Hubungi kami untuk informasi lebih lanjut

Apakah produk PT Madusari Nusaperdana dapat dikirim ke seluruh Indonesia?

  • Untuk produk chilled/frozen food memerlukan penanganan khusus karena sensitive terhadap perubahan suhu penyimpanan
  • Untuk produk shelf stable (seperti produk daging olahan camilan/sosis siap santap dan masakan siap saji), bisa dikirim ke seluruh Indonesia dengan tetap memperhatikan cara penanganan produk yang baik

Bagaimana proses produk-produk PT Madusari Nusaperdana dibuat?

  • Produk kami dibuat dibawah pengawasan mutu yang ketat, dimulai dari persiapan bahan-bahan utama, bumbu-bumbu, serta bahan pelengkap lainnya, kemudian melalui proses produksi yang hiegienis di mesin modern, lalu dikemas dan disimpan dalam gudang penyimpanan yang sesuai dengan standar penanganan produk

Bagaimana cara mengetahui info lowongan dan melamar pekerjaan PT Madusari Nusaperdana?

  • Perhatikan informasi lowongan yang tersedia di website www.madusarifoods.com
  • Kirimkan surat lamaran, CV terbaru, beserta informasi diri (KTP/SIM/Passport) melalui email tertera

Bagaimana prosedur apabila saya ingin kerja praktek / magang di PT Madusari Nusa Perdana?

  • Bisa menghubungi kami secara langsung melalui email lowongan kerja dengan menyertakan CV berisi profil pribadi dan informasi latar belakang pendidikan dan pengalaman lainnya

Bagaimana cara bekerja sama dengan Madusari Meat Solutions?

  • Untuk bermitra bersama kami, bisa menghubungi kami di : MMS@madusarifoodsolutions.com

Saya ingin menawarkan program dan kegiatan kepada PT Madusari Nusaperdana, bagaimana caranya?

  • Untuk proposal sponsorship atau kerjasama lainnya bisa dikirimkan melalui email ke : digitalteam@madusarifoods.com

Saya ingin menawarkan barang/jasa kepada PT Madusari Nusaperdana, bagaimana caranya?

  • Untuk proposal barang/jasa bisa dikirimkan melalui email ke : digitalteam@madusarifoods.com