ARTIKEL
- 28 Dec 2020

Ini Pentingnya Protein bagi Tumbuh Kembang Si Kecil

Halo, Kimbo Fams! Orang tua mana sih yang tak ingin buah hatinya tumbuh dengan sehat? Untuk itu, penting untuk perhatikan dan jaga asupan protein sebagai nutrisi tumbuh kembang anak.

Protein adalah nutrisi utama dalam proses pertumbuhan. Apabila seorang anak kurang asupan protein, ia akan mudah lelah, merasa lapar, susah berkonsentrasi, otot-otot yang tidak berkembang, gampang terkena penyakit, hingga luka yang lambat sembuh.

Nah, sebenarnya apa saja manfaat protein bagi tumbuh kembang anak? Selengkapnya, simak penjelasan di bawah ini:

 

Sumber energi

Protein adalah sumber energi utama selain karbohidrat dan lemak. Tubuh akan menggunakan karbohidrat dan lemak terlebih dahulu, sebelum menggunakan protein sebagai energi cadangan.

Namun, perlu diingat, meskipun protein bisa menggantikan karbohidrat dan lemak sebagai sumber energi, tetapi karbohidrat dan lemak tak bisa menggantikan protein sebagai pembangun sel tubuh.

 

Mendukung daya tahan tubuh

Protein berperan besar membentuk antibodi yang bisa melindungi tubuh dari berbagai penyakit. Bahkan, antibodi juga berperan melawan infeksi bakteri atau virus agar daya tahan tubuh tetap terjaga.

Bagi seorang anak yang aktif, daya tahan tubuh adalah kunci agar ia selalu sehat. 

 

Memperbaiki jaringan tubuh yang rusak

Di dalam tubuh, terdapat berbagai sel dan jaringan yang rusak dan harus diganti. Zat yang bertugas mengganti sel dan jaringan yang rusak itulah tugas protein. Selain itu, protein juga menjadi zat yang menumbuhkan sel dan jaringan baru pada tubuh kita, mulai dari rambut, kulit, otot, dan berbagai macam organ.

Oleh sebab itu, anak-anak jelas sangat membutuhkan banyak protein untuk menunjang tumbuh kembangnya. 

 

Pembentuk hormon pertumbuhan

Hormon yang dibentuk oleh protein merupakan zat yang sangat penting bagi tubuh. Hormon bertindak sebagai pembawa pesan kimia yang diantarkan melalui aliran darah dan mengatur proses biologis antara sel, jaringan, dan organ.

Contohnya, organ pankreas yang menghasilkan hormon insulin. Hormon insulin ini berfungsi untuk menarik gula yang ada dalam darah menuju sel target, sehingga di dalam darah tak ada penumpukan gula.

 
Penyedia enzim untuk tubuh

Salah satu zat utama pembentuk enzim adalah protein, karena protein yang bisa meningkatkan laju reaksi kimia dalam tubuh. Mengingat, segala macam berjalannya organ-organ dalam tubuh tak akan berjalan tanpa adanya enzim.

Sebagai contoh adalah pada proses pencernaan, enzim menjadi begitu penting untuk mengubah zat makanan menjadi nutrisi yang berguna bagi tubuh.

 

Protein berperan penting dalam proses tumbuh kembang si Kecil. Untuk itu, selalu jaga buah hatimu dengan asupan makanan yang mengandung protein terbaik dari Kimbo, hidangan Tasty, Trendy, dan Berprotein yang siap menemani tumbuh kembang si Kecil.

Semoga bermanfaat, stay safe and healthy!